Inilah Biaya Kuliah di National University of Singapore Tahun 2024

Biaya Kuliah di National University of Singapore

Inilah Biaya Kuliah di National University of Singapore Tahun 2024 – Berkuliah di luar negeri menjadi salah satu impian banyak peserta didik di Indonesia. Bukan tanpa sebab, banyak orang menganggap sistem pendidikan di luar negeri lebih bagus daripada di Indonesia. Banyak kampus bagus yang ada di luar negeri, salah satunya National University of Singapore. Bagi Anda yang tertarik mengenyam pendidikan di sana, wajib mencari tahu biaya kuliah di National University of Singapore.

Kampus yang juga dikenal dengan sebutan Universitas Nasional Singapura ini menjadi salah satu perguruan tinggi kebanggan Asia. Keunggulan kampus tersebut pun sudah diakui serta masuk ke dalam 10 besar jajaran universitas terbaik di dunia. Tak heran jika banyak orang yang tertarik kuliah di Universitas Nasional Singapura. Bagi Anda yang penasaran dengan biaya kuliah di kampus tersebut bisa simak pembahasannya di bawah ini.

Berapa Biaya Kuliah di National University of Singapore?

Biaya Kuliah di National University of Singapore

Sebelum membahas kisaran biaya kuliah di National University of Singapore, sudahkah Anda mengenal kampus tersebut? Sebagai informasi, National University of Singapore adalah universitas terbesar dan tertua yang ada di Singapura. Kampus tersebut mempunyai luas kurang lebih 1,5 km2 dengan jumlah mahasiswa paling banyak di Singapura. Menariknya, perdana menteri sekaligus founding father Singapura bahkan juga termasuk alumni NUS.

Sekedar informasi, NUS adalah universitas riset yang komprehensif serta menawarkan studi jenjang sarjana dan pascasarjana. Dalam pendidikan tersebut juga termasuk ilmu sosial, kedokteran, teknik, sains, seni, bahkan komputer. Kelengkapan disiplin ilmu itulah yang menjadikan NUS sebagai pilihan terfavorit untuk belajar. Hal itulah yang membuat banyak orang menganggap kuliah di NUS akan menguras kantong.

National University of Singapore termasuk universitas terbaik se Asia Pasifik yang mendapat peringkat 8 sebagai salah satu universitas terbaik di dunia. Akademisi yang ada di universitas tersebut yakni Konstantin Novoselov berhasil mendapat penghargaan nobel fisika berkat penemuan materi grafena. Saat ini ia pun menjadi salah satu profesor yang mengajar di National University of Singapore.

Kelebihan Kuliah di National University of Singapore

Biaya Kuliah di National University of Singapore

Meskipun banyak yang bilang biaya kuliah di National University of Singapore cukup mahal, nyatanya jumlah mahasiswa yang mendaftar di kampus tersebut tidak pernah berkurang. Hal itu karena banyak sekali kelebihan yang didapat jika Anda kuliah di National University of Singapore. Beberapa kelebihan yang didapat bagi mahasiswa di National University of Singapore antara lain:

1.      Keunggulan di Bidang Akademik

National University of Singapore secara konsisten mendapat peringkat tinggi terutama dalam peringkat global dan mempunyai reputasi yang tinggi terutama untuk keunggulan akademik. Tak hanya itu, universitas tersebut juga menawarkan bermacam disiplin ilmu terbaik untuk mahasiswa di dalamnya. Pihak kampus merekrut pengajar serta peneliti terbaik yang berasal dari seluruh dunia dan memastikan proses pendidikan berkualitas tinggi.

2.      Kampus yang Mendapat Pengakuan Global

Anggapan biaya kuliah di National University of Singapore tinggi wajar adanya, sebab kampus tersebut memiliki kelebihan yakni mendapat pengakuan secara global. NUS diakui dunia internasional dan menjalin kemitraan dengan universitas ternama serta lembaga pendidikan yang ada di seluruh dunia. Hal tersebut memungkinkan untuk mengembangkan pengetahuan, kolaborasi, serta kerjasama mahasiswa semakin luas.

3.      Komitmen Terhadap Inovasi dan Riset

National University of Singapore terkenal dengan komitmennya yang tinggi terhadap inovasi dan riset. Universitas satu ini sudah mendirikan banyak pusat serta institusi penelitian, yang semuanya berkontribusi kepada penemuan sekaligus kemajuan inovatif di banyak bidang. Peneliti National University of Singapore diakui sudah banyak memberikan kontribusi signifikan untuk berbagai bidang seperti teknologi, biomedis, dan keberlanjutan.

4.      Lingkungan Multikultural

Singapura termasuk salah satu kota multikultural, dan National University of Singapore mencerminkan keragaman tersebut. University of Singapore ini menawarkan beasiswa untuk mahasiswa untuk mahasiswa yang berbakat dari beragam budaya di berbagai negara, serta mendorong pembelajaran sekaligus kolaborasi lintas negara. Lingkungan multikultural memperkaya pengalaman pendidikan mahasiswa.

5.      Fasilitas yang Canggih

Anggapan biaya kuliah di National University of Singapore cukup tinggi tentu bukan tanpa alasan. Sebab kampus tersebut memang menawarkan fasilitas serta infrastruktur canggih. Fasilitas tersebut akan mendukung penelitian, pembelajaran, serta pengembangan keilmuan mutakhir. Kampus tersebut dilengkapi dengan fasilitas olahraga, laboratorium modern, ruang kelas dengan teknologi terkini, perpustakaan, dan masih banyak lagi.

Orang Penting dan Artis yang Kuliah di National University of Singapore

Karena biaya kuliah di National University of Singapore disebut-sebut cukup mahal, tentu tidak sedikit tokoh penting termasuk artis yang mengenyam pendidikan di kampus tersebut. Harga yang dikeluarkan untuk mengenyam pendidikan di sini pun pastinya sebanding dengan alumni yang dihasilkan dari kampus tersebut. Berikut ini ada informasi artis dan tokoh penting yang sudah kuliah di National University of Singapore:

1.      Raline Shah

Artis Indonesia yang pernah kuliah di National University of Singapore adalah Raline Shah. Artis sekaligus penyanyi ini menjadi salah satu alumni penting atau notable alumni NUS dari Indonesia. Ketika menempuh pendidikan tinggi, Raline mengambil jurusan ilmu politik di NUS Singapore dan lulus pada tahun 2007 lalu.

2.      Chris Feng

Tokoh penting yang pernah lulus dari University of Singapore berikutnya adalah Chris Feng. Ia adalah pendiri Shopee, yakni salah satu marketplace terbesar se Asia Tenggara. Pria kelahiran Singapura tersebut mengambil pendidikan tinggi jurusan Computer Science dengan status cum laude di NUS yang lulus di tahun 2004 silam.

3.      Halimah Yacob

Berikutnya ada Halimah Yacob yang menjabat sebagai presiden Singapura. Halimah Yacob adalah wanita etnis melayu yang beragama islam pertama dan berhasil menjabat posisi sebagai presiden dalam sejarah Singapura. Sekedar informasi, Halimah Yacob merupakan lulusan sarjana, magister, serta doktoral jurusan hukum di NUS Singapura.

Pembiayaan Beasiswa di National University of Singapore

Biaya Kuliah di National University of Singapore

Walaupun biaya kuliah di National University of Singapore bisa dibilang mahal, Anda tak perlu khawatir, sebab kampus tersebut juga menyelenggarakan program beasiswa untuk peserta didik. Sebagai informasi, NUS setiap tahun membuka beasiswa untuk mahasiswa baru, terutama mahasiswa internasional, termasuk Indonesia. Adapun pembiayaan beasiswa yang ada di NUS antara lain:

1.     Benjy Grinberg Scholarship

Beasiswa pertama ada Benjy Grinberg Scholarship adalah beasiswa yang dirancang secara khusus untuk meringankan sebagian dari beban biaya dalam melanjutkan pendidikan senilai $1.000. Beasiswa tersebut diberikan kepada calon atau mahasiswa yang sudah dinyatakan diterima di universitas atau perguruan tinggi. Syarat penerima beasiswa ini adalah sudah terdaftar dalam program sarjana ataupun pascasarjana.

2.     AUS – ASEAN Undergraduate Scholarship

Jika dirasa biaya kuliah di National University of Singapore cukup mahal, maka Anda bisa memilih beasiswa AUS yang dikelola oleh NUS. Sebagai informasi, beasiswa AUS adalah beasiswa mahasiswa baru yang ditawarkan untuk mendukung siswa berprestasi dari negara anggota ASEAN selain Singapura. Komponen beasiswa yang didapat dalam program AUS terdiri dari biaya kuliah, dan $5.800 tunjangan hidup secara tahunan.

3.      Science & Technology Undergraduate Scholarship

Berikutnya ada beasiswa Sarjana Sains & Teknologi yang merupakan program untuk mendukung siswa berprestasi dari negara Asia selain Singapura. Sama seperti program beasiswa ASEAN, kandidat tak membutuhkan aplikasi terpisah untuk mendaftar ke dalam beasiswa tersebut. Penerima beasiswa akan mendapat tunjangan hidup tahunan senilai $6000 dan $200 tunjangan menetap satu kali ketika pendaftaran.

4.      Dr Goh Keng Swee Scholarship

Jika dirasa biaya kuliah di National University of Singapore terlalu tinggi, maka daftarkan diri Anda dalam program beasiswa Dr Goh Keng Swee Scholarship. Sebagai informasi, beasiswa yang sering disebut GKS ini merupakan beasiswa sektor swasta yang dikelola secara resmi oleh Association of Banks in Singapore. Penerima akan mendapat tunjangan pemeliharaan tahunan senilai SGD 6500 dan tunjangan menetap sebesar SGD 200.

5.      Evolve Warrior Scholarship

Berikutnya ada program beasiswa Evolve Warrior yang merupakan beasiswa prestasi untuk satu individu yang berprestasi per tahun untuk mendukung pembelajarannya. Tak ada ikatan yang melekat pada diri peserta didik dalam program beasiswa tersebut. Mereka yang sudah mendapat beasiswa lain pun diperbolehkan untuk mendaftar program beasiswa satu ini. Penerima beasiswa nantinya mendapat bantuan pendidikan sampai $10.000 untuk setahun.

6.      CIMB ASEAN Scholarship

Opsi lain selain membayar biaya kuliah di National University of Singapore adalah dengan mendaftar beasiswa CIMB ASEAN Scholarship. Ini merupakan beasiswa penuh yang begitu selektif untuk siswa luar biasa dari negara ASEAN yang terdapat SIMB. Sebelumnya, program tersebut sudah mensponsori pelamar yang belajar di ilmu komputer, serta Data dan Psikologi. Namun penerima diwajibkan bukan yang sudah mendaftar beasiswa lain.

Biaya Mandiri Kuliah di National University of Singapore

Sebagai informasi, biaya kuliah di National University of Singapore berbeda-beda sesuai jurusan dan tingkat pendidikan yang Anda pilih. Adapun untuk biaya kuliah di NUS bagi Anda yang mengambil undergraduate berkisar antara $ 17,650 sampai $66,650. Sedangkan untuk tingkatan graduate, biayanya sekitar $ 17,950 sampai $ 101,300. Namun untuk biayanya bisa berbeda sesuai tahun pelajaran saat Anda mendaftar.

Jika dirupiahkan, maka biaya kuliah di NUS untuk undergraduate sekitar Rp 187 juta, sedangkan jenjang graduate sebesar Rp 191 jutaan. Namun harga itu belum termasuk pengurangan atau potongan kalau Anda berhasil mendapat beasiswa kuliah di sana.

Baca Juga: Berapa Biaya Kuliah di Oxford University? Cek Jawabannya Disini

Itulah pembahasan seputar biaya kuliah di National University of Singapore dan informasi lengkap seputar kampus tersebut. Bagi Anda yang tertarik mendaftarkan diri di National University of Singapore, tak ada salahnya mencari tahu juga lewat website resminya.