Simak Begini Cara Download Ruangguru di Laptop Anti Ribet

Cara Download Ruangguru di Laptop

Simak Begini Cara Download Ruangguru di Laptop Anti Ribet – Semua orangtua pasti ingin memberikan pendidikan yang terbaik bagi anaknya. Salah satu caranya adalah dengan mendaftarkan anak ke tempat bimbel terbaik. Saat ini banyak bimbel yang menawarkan pengajaran unggulan, seperti Ruangguru. Adapun Ruangguru menjadi tempat bimbel fleksibel karena bisa dilakukan secara online. Bagi Anda yang ingin ikut serta, wajib tahu bagaimana cara download Ruangguru di laptop dengan mudah.

Bukan tanpa sebab, dengan menggunakan aplikasi Ruangguru di laptop, maka proses belajar bisa lebih mudah dan fleksibel. Anda sebagai siswa bisa belajar dan mendapat pembelajaran di Ruangguru tanpa harus repot bepergian. Selama terdaftar sebagai salah satu murid atau pengguna resmi Ruangguru, Anda pun bisa belajar langsung melalui laptop. Namun bagaimana cara mendownloadnya? Silahkan simak pembahasannya di bawah ini.

Bagaimana Cara Download Ruangguru di Laptop?

Cara Download Ruangguru di Laptop

Sebelum memahami tata cara download Ruangguru di laptop, sudah tahukah Anda apa itu Ruangguru? Sebagai informasi, Ruangguru sebenarnya sebuah perusahaan teknologi yang bergerak di bidang pendidikan non formal dan didirikan berdasarkan hukum di Indonesia. Ruangguru sudah mendapat izin resmi dari pemerintah sehingga Anda tak perlu lagi meragukan kredibilitasnya.

Selain itu, Ruangguru juga mengembangkan bermacam layanan belajar yang berbasis teknologi. Layanan tersebut mencakup video belajar berlangganan, layanan kelas virtual, marketplace les privat, platform ujian online, dan konten pendidikan lainnya yang dapat pengguna akses melalui website ataupun aplikasi resmi Ruangguru. Menariknya,  Ruangguru juga sudah bermitra dengan 32 Pemerintah Provinsi di Indonesia.

Fasilitas Aplikasi Ruangguru

Dengan menerapkan cara download Ruangguru di laptop, Anda sebagai pengguna akan mendapat berbagai fasilitas menarik untuk menunjang pembelajaran di aplikasi Ruangguru. Dengan begitu, pengguna bisa belajar dan memahami materi lebih cepat tanpa khawatir merasa kebingungan. Fasilitas tersebut pun bisa diakses selama Anda masih terdaftar sebagai pengguna Ruangguru. Beberapa fasilitas yang tersedia antara lain:

1.      Fitur Ruang Belajar

Cara Download Ruangguru di Laptop

Fasilitas unggulan pertama yang ada di aplikasi Ruangguru adalah keberadaan fitur Ruang Belajar. Ini merupakan tempat Anda belajar mandiri secara online melalui misi belajar yang terdiri dari video, kuis, infografis, latihan soal, dan masih banyak lagi. Bukan itu saja, Anda sebagai pengguna juga dapat memantau perkembangan diri sendiri secara langsung setiap hari dengan memanfaatkan fitur rapor ruangbelajar.

2.      Fitur Ruang LessOnline

Saat mengikuti cara download Ruangguru di laptop, Anda juga bisa memanfaatkan fasilitas bernama Ruang LessOnline. Dengan fitur tersebut, Anda bisa meningkatkan kemampuan secara akademik maupun non akademik dengan cara memesan guru privat yang sudah berpengalaman di bidangnya untuk datang dan mengajar secara langsung di rumah. Semua hal yang dibutuhkan akan diatur sesuai keinginan Anda sebagai pengguna.

3.      Digitalbootcamp

Berikutnya ada Digitalbootcamp yang merupakan bimbel online pendukung semua persiapan belajar mulai dari kelas 6 SD hingga kelas 12 SMA. Anda masih bisa merasakan fasilitas tersebut sampai persiapan SBMPTN. Disini, pengguna bisa mendapat bermacam fasilitas belajar yang lengkap mulai dari modul belajar, group chat dengan tutor standby, tryout online, fasilitas belajar seru, dan masih banyak lagi.

4.      Ruang Uji

Ketika berhasil menerapkan cara download Ruangguru di laptop, Anda juga bisa menikmati fasilitas berupa fitur Ruang Uji. Sebagai informasi, ini adalah tempat bagi Anda untuk mengukur tingkat kesiapan dalam mengikuti ujian dengan mengerjakan soal try out. Tak hanya ujian nasional, pengguna juga akan menemukan soal UTS, UAS, SBMPTN, dan UKG. Sesudah mengerjakan, Anda bisa langsung mendapat pembahasan terlengkap.

5.      Ruang Les

Fasilitas lain yang tersedia di Ruangguru adalah Ruangles, yakni portal pencarian guru privat terbesar di Indonesia. Dengan fasilitas tersebut, Anda bisa memilih lebih dari 80 ribu guru yang dapat disesuaikan kebutuhan. Selain itu, Anda juga bisa mencari guru di luar mata pelajaran, seperti guru musik, guru olahraga, bahasa asing, dan masih banyak lagi. Anda pun bisa memanfaatkan fasilitas tersebut dimana saja dan kapanpun.

Kelebihan APK Ruangguru

Cara Download Ruangguru di Laptop

Bagi Anda yang mengikuti cara download Ruangguru di laptop, selain fasilitas juga akan merasakan berbagai kelebihan yang ditawarkan aplikasi tersebut. Mengingat Ruangguru merupakan aplikasi bimbel online terbaik yang menawarkan berbagai kelebihan dan keunggulan untuk semua penggunanya. Adapun beberapa kelebihan yang disediakan oleh aplikasi Ruangguru, yakni:

1.      Bisa Belajar di Waktu yang Tepat

Belajar di kelas pada umumnya mempunyai jadwal yang cukup ketat. Walaupun anak terlambat bangun dan dalam kondisi masih mengantuk di kelas, maka pelajaran tetap dimulai. Padahal anak menjadi tidak menangkap semua pelajaran yang diberikan dengan jelas. Namun berbeda jika anak mengikuti bimbel online di Ruangguru. Sebab anak bisa belajar di waktu yang tepat dan mampu mengikuti materi yang kurang dimengerti di sekolah.

2.      Mudah Menyerap Pelajaran

Kelebihan lain dengan mengikuti cara download Ruangguru di laptop terletak di bagian kenyamanannya. Berbeda dengan kursus atau sekolah offline, jika menggunakan Ruangguru, anak tak perlu repot merasakan kemacetan atau mengalami momen terlambat datang ke kelas. Bukan itu saja, anak Anda tak akan sibuk mencari soal ataupun materi belajar lainnya. Semua waktu yang dimiliki bisa dimaksimalkan dengan baik bersama aplikasi Ruangguru.

3.      Mudah Menyelesaikan PR

Jika mengikuti cara download Ruangguru di laptop, anak sebagai pengguna juga bisa merasakan kelebihan lainnya di bidang PR. Sebab Ruangguru memiliki solusi canggih bagi anak yang kesulitan mengerjakan PR, dengan fasilitas bernama Ruanglesonline. Dengan fitur atau fasilitas tersebut, pengguna bisa bertanya langsung kepada guru yang tersedia lewat live chat, kapan saja dan dimanapun.

4.      Tersedia Bermacam Pilihan Ilmu

Kelebihan lain yang dimiliki aplikasi bimbel Ruangguru adalah banyaknya pilihan pelajaran yang ditawarkan. Sebab Ruangguru tidak hanya memiliki pelajaran sekolah yang bisa didapatkan pengguna, namun ada juga fasilitas mempelajari bermacam topik lain melalui fitur Ruangles. Disini, Anda bisa mendapat pelajaran yang berkaitan dengan hobi seperti menari, bermain piano, sampai soft skill seperti public speaking sekalipun.

5.      Belajar Terasa Lebih Menyenangkan

Bagi Anda yang mengikuti cara download Ruangguru di laptop, maka bisa merasakan kelebihan lainnya yaitu belajar terasa lebih menyenangkan. Hal ini menjadi solusi bagi anak yang merasa bosan dan tidak fokus menyerap pelajaran biasa berupa buku maupun tulisan pada umumnya. Ruangguru menyajikan materi pelajaran dalam bentuk berbeda, berupa video animasi dan infografis yang membuat proses belajar terasa lebih menyenangkan. Anak pun juga lebih mudah mengingat materi dalam pelajaran tersebut.

Pengguna di Ruangguru

Banyak orang mencari cara download Ruangguru di laptop mengingat jumlah pengguna aplikasi tersebut semakin bertambah. Bahkan jumlah pengguna aplikasi Ruangguru tercatat menyentuh angka 38 juta orang. Tak heran jika perusahaan yang menciptakan aplikasi Ruangguru sudah meraup untung besar dan hampir menjadi perusahaan unicorn. Kabarnya jumlah pengguna Ruangguru terus bertambah setiap tahunnya.

Sebab jumlah 38 juta pengguna disebut sudah melonjak dibandingkan jumlah pengguna pada pertengahan tahun 2021 sebanyak 25 juta pengguna. Di samping itu, jumlahnya juga meningkat dari yang awalnya sebanyak 15 juta pada tahun 2019 lalu menjadi 22 juta per awal tahun 2020 lalu. Kabarnya peningkatan jumlah pengguna Ruangguru dipengaruhi oleh tren belajar dari rumah sejak merebaknya covid-19 beberapa tahun lalu.

Cara Download Aplikasi Ruangguru di Laptop

Setelah memahami kelebihan dan keunggulan dari aplikasi Ruangguru, pastinya Anda mulai tertarik menggunakan aplikasi tersebut. Jika Anda sudah tertarik menggunakannya, maka perlu tahu bagaimana cara download Ruangguru di laptop. Cara download aplikasi Ruangguru di laptop sendiri sangatlah mudah dan dapat diterapkan oleh siapa saja. Adapun caranya bisa langsung Anda simak di bawah ini.

1.      Tutorial Download Aplikasi Ruangguru di Laptop Windows

Sebagai informasi, aplikasi Ruangguru untuk laptop sudah tersedia untuk para pengguna Windows  atau Macbook. Bagi Anda pengguna laptop Windows, bisa dengan mudah mengunduh aplikasi Ruangguru setelah resmi terdaftar di platform tersebut. Untuk cara-caranya bisa dengan mudah Anda terapkan di bawah ini.

  • Pertama-tama Anda bisa buka website https://bimbel.ruangguru.com di laptop Windows  dan tekan sesuai
  • Kemudian tekan aplikasi khusus untuk pengguna Windows  di antara pilihan yang tersedia
  • Setelah itu, tunggu hingga proses download selesai. Notifikasi ini biasanya muncul di bagian sudut kiri bawah layar laptop Anda
  • Sesudah itu, buka aplikasi hasil download dan tekan kanan pada mouse, lalu klik Buka
  • Lalu tunggu proses instalasi aplikasi Ruangguru selesai
  • Jika sudah selesai, buka aplikasi Ruangguru yang sudah Anda download dan instal sebelumnya
  • Kini aplikasi Ruangguru yang Anda download sebelumnya sudah siap dipakai di perangkat tersebut

2.      Tutorial Download Aplikasi Ruangguru untuk Macbook

Selain dengan cara download Ruangguru di laptop di atas, Anda juga bisa menerapkan tutorial mendownload aplikasi Ruangguru di laptop untuk jenis Macbook. Caranya juga tak kalah mudah dan bisa diterapkan langsung oleh Anda. Tutorialnya yakni:

  • Pertama-tama Anda bisa buka website resmi Ruangguru di alamat https://bimbel.ruangguru.com
  • Kemudian pilih salah satu aplikasi yang sesuai dengan laptop Anda. Jika menggunakan Macbook, silahkan pilih opsi laptop tersebut
  • Sesudah didownload, instal aplikasi Ruangguru seperti biasanya dengan klik kiri di aplikasi dan tahan. Lalu pindahkan ke kanan pada folder Applications
  • Jika berhasil terinstal, buka aplikasi yang telah Anda download sebelumnya

Baca Juga: 5 Laptop 6 Jutaan Terbaik 2021 Sampai Sekarang Eksis

Itulah pembahasan seputar tata cara download Ruangguru di laptop Windows dan Macbook yang bisa Anda ikuti sekarang juga. Dengan pembahasan tersebut, kini Anda sudah bisa mengunduh aplikasi Ruangguru di laptop agar layarnya lebih lebar.