Cari Tahu Benar atau Tidak Ada Harga Tablet Samsung Murah Dibawah 2 Juta

Harga Tablet Samsung Murah Dibawah 2 Juta

Cari Tahu Benar atau Tidak Ada Harga Tablet Samsung Murah Dibawah 2 Juta – Tablet adalah salah satu perangkat elektronik terkini yang banyak dicari oleh berbagai kalangan. Bukan tanpa alasan, tablet merupakan perangkat yang fleksibel untuk memenuhi kebutuhan pekerjaan ataupun tugas sekolah. Saat ini banyak brand tablet yang menawarkan berbagai kelebihan, salah satunya dari Samsung. Namun tahukah Anda ternyata harga tablet Samsung murah dibawah 2 juta dan bisa dibeli oleh siapa saja?

Perlu Anda ketahui, tablet dari Samsung ramai dicari orang-orang lantaran dapat menggantikan perangkat komputer untuk semua kegiatan yang berkaitan dengan kantor maupun sekolah. Bukan itu saja, tablet dari Samsung atau brand apapun mempunyai fisik yang lebih ringkas sehingga menjadi daya tarik tersendiri dibandingkan perangkat laptop. Bagi Anda yang tengah memerlukan tablet Samsung dibawah 2 juta, bisa simak rekomendasinya di bawah ini.

Daftar Harga Tablet Samsung Murah Dibawah 2 Juta

Samsung merupakan brand perangkat elektronik yang sudah terkenal merilis bermacam produk unggulan dan ramai dicari masyarakat luas. Hal ini juga termasuk dengan tablet Samsung yang mempunyai spesifikasi tak kalah dibandingkan tablet brand lain di kelasnya. Namun banyak orang yang ragu membeli tablet dari Samsung lantaran sering diklaim harganya cenderung mahal daripada brand tablet lainnya.

Tetapi Anda tidak perlu risau, sebab faktanya harga tablet Samsung murah dibawah 2 juta. Tablet Samsung yang harganya dibawah 2 juta bisa Anda dapatkan dalam berbagai seri. Anda bisa memilih seri tablet Samsung murah yang harganya dibawah 2 juta sesuai kelebihan dan keunggulan tersendiri. Dengan begitu, Anda bisa menyesuaikan budget yang tersedia dan tetap dapat membeli tablet Samsung tanpa khawatir kehabisan uang.

Walaupun harganya murah, kebanyakan seri Samsung tablet dibawah 2 juta sudah tidak diproduksi barunya. Anda pun bisa mendapatkan tablet second dengan harga dibawah 2 juta dari Samsung untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Sebagai referensi, berikut ini ada daftar tablet Samsung murah yang harganya dibawah 2 juta dan masih recommended dibeli sekarang juga:

1.      Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wifi

Harga Tablet Samsung Murah Dibawah 2 Juta

Rekomendasi Samsung murah yang harganya dibawah 2 juta pertama ada Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wifi. Seri Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wifi hadir dengan body yang stylish dan setiap pinggiran serta cangkangnya berasal dari material aluminium. Sedangkan pada area depan tablet Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wifi dibuat dari material kaca. Sementara itu, di sisi kanannya terdapat tombol Power dan Volume.

Menjadi salah satu tablet Samsung yang harganya murah, seri Samsung Galaxy Tab A7 Lite termasuk ringan, yaitu 366 gram. Perangkat satu ini mempunyai dimensi yang luasnya sekitar 212,5 x 124,7 x 8 mm. Seri Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wifi akan mengesankan pengguna dengan tampilan warna futuristik antara lain Silver dan Grey. Anda bisa membeli Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wifi dengan harga mulai dari Rp 1,8 jutaan.

2.      Samsung Galaxy Tab A

Anda juga bisa mendapatkan harga tablet Samsung murah dibawah 2 juta dengan membeli seri Samsung Galaxy Tab A. Seri satu ini menjadi pilihan pas bagi Anda yang tengah mencari tab android murah terbaik dengan stylus low budget untuk semua kalangan. Samsung Galaxy Tab A memang tidak menawarkan fitur premium untuk pengguna. Kendati demikian, tablet satu ini juga menawarkan nilai serta brand terbaik dari Samsung.

Termasuk ke dalam tablet kelas mid range, Samsung Galaxy Tab A mempunyai daya tahan baterai yang berkualitas hebat serta stylus di dalamnya. Untuk bagian refresh ratenya tergolong tinggi karena didukung oleh prosesor octa core 1,6 Ghz dan Exynos 7870 yang dipadu dengan RAM 3 GB dan ROM sebesar 32 GB. Namun untuk seri keluaran terbarunya, Samsung tak lagi memberikan tambahan stylus sehingga pengguna harus membelinya secara terpisah.

3.      Samsung Galaxy Tab A 8.0 2019

Harga Tablet Samsung Murah Dibawah 2 Juta

Bagi Anda yang tengah mencari tablet Samsung murah dengan harga dibawah 2 juta, maka seri Samsung Galaxy Tab A 8.0 2019 menjadi pilihan berikutnya. Anda bisa membeli tablet satu ini dengan harga terjangkau mulai dari Rp 1,6 jutaan. Samsung Galaxy Tab A 8.0 2019 hadir dengan display berukuran 8 inci dan mempunyai resolusi cukup tinggi. Untuk desainnya juga tampak dinamis dan nyaman saat digunakan.

Samsung menyematkan sejumlah fitur dasar seperti bluetooth, jack audio, beberapa sensor, wireless adaptor, serta GPS. Semua fitur yang tersemat di dalamnya merupakan fitur unggulan dan bisa pengguna maksimalkan. Tablet satu ini memakai baterai dengan kapasitas cukup besar yakni 5100 mAh. Ini merupakan angka atau kapasitas baterai yang cukup besar untuk menunjang seluruh kegiatan pengguna.

Keunggulan lain yang ditawarkan oleh seri Samsung Galaxy Tab A 8.0 2019 terletak pada kapasitas penyimpanannya. Bukan tanpa alasan, pengguna Samsung Galaxy Tab A 8.0 2019 bisa menggunakan kapasitas penyimpanan sebesar 64 GB yang mampu menyimpan banyak file. Menariknya lagi terdapat slot untuk MMC bagi pengguna yang membutuhkan kapasitas penyimpanan lebih banyak.

4.      Samsung Galaxy Tab 3 V

Samsung Galaxy Tab 3 V juga termasuk dalam jajaran harga tablet Samsung murah dibawah 2 juta untuk Anda beli. Sebagai informasi, Samsung Galaxy Tab 3 V hadir dengan harga sekitar Rp 1,4 juta dan patut untuk Anda beli. Tablet satu ini mengoperasikan sistem android 4.4 yakni KitKat dan mempunyai performa sangat cepat.

Selain itu, tablet tersebut juga sudah disematkan dengan chipset Spreadtrum SC8830 serta prosesor Quad Core 1.2 GHz. Samsung Galaxy Tab 3 V mempunyai GPU Mali 400 MP2 dan RAM yang tidak terlalu besar yakni 1 GB. Semua fitur tersebut akan membuat aktivitas bermain game terasa lebih lancar. Sementara itu, sektor penyimpanan internalnya yang sebesar 8 B dapat diperluas dengan microSD sampai 32 GB.

Samsung Galaxy Tab 3 V sudah dibekali dengan kamera belakang berkapasitas 2 MP dan kamera depan 2 MP. Untuk baterainya cukup besar yakni 3600 mAh. Menariknya lagi, Samsung Galaxy Tab 3 V juga sudah dibekali dengan fitur geotagging pada kamera yang membuat hasil jepretannya semakin menawan. Semua kemampuan yang dimiliki tablet satu ini memudahkan Anda untuk melakukan multitasking.

5.      Samsung Galaxy Tab A7.0 2016

Untuk Anda yang tengah mencari tablet Samsung 4G termurah dibawah 2 jutaan, maka Samsung Galaxy Tab A 7.0 2016 adalah jawabannya. Walaupun rilis pada tahun 2016 lalu, tablet tersebut sudah mengusung jaringan 4G LTE yang mampu mendukung internet lebih cepat. Soal performanya, Samsung Galaxy Tab A 7.0 2016 sudah disokong dengan prosesor Quad Core 1.5.

Menariknya lagi, tersemat juga pengolahan grafis Mali 400 MP2 yang mampu menunjang performanya. Dihargai sebesar Rp 1,5 jutaan, Anda sudah bisa mendapat tablet dengan RAM sebesar 1.5 GB, memori internal cukup besar yakni 8GB dan baterai berkapasitas 4000 mAh. Tak hanya menawarkan performa unggulan, Samsung Galaxy Tab A 7.0 2016 juga mempunyai kamera yang menawan dengan tambahan fitur autofocus.

6.      Samsung Galaxy Tab A8 2022

Kategori harga tablet Samsung murah dibawah 2 juta berikutnya dipegang oleh Samsung Galaxy Tab A8 2022. Walaupun harganya terjangkau, tablet satu ini mempunyai tampilan elegan serta berkualita premium di kelasnya. Desain tablet tersebut sangat kokoh karena dibuat dengan penutup belakang dari material aluminium. Meskipun ada porsi kecil yang dibuat dari material plastik, hal itu wajar adanya.

Sebab material plastik digunakan agar memastikan komponen wifi serta jaringan seluler tablet dapat bekerja dengan maksimal. Sementara itu, bagian penutup belakang tablet satu ini mempunyai polesan matte yang membuatnya tak mudah terkena noda sidik jari. Menariknya, desain Samsung Galaxy Tab A8 2022 dibuat tipis dengan tingkat ketebalan hanya 6.9 mm dan beat 508 gram yang membuatnya mudah dibawa kemana saja.

7.      Samsung Galaxy Tab J

Harga Tablet Samsung Murah Dibawah 2 Juta

Jika Anda masih belum puas dengan daftar harga tablet Samsung murah dibawah 2 juta dari berbagai seri di atas maka tidak perlu risau. Pasalnya ada juga seri Samsung Galaxy Tab J yang bisa dibeli sekarang juga. Samsung Galaxy Tab J hadir dengan spesifikasi yang tidak jauh berbeda jika dibandingkan dengan seri-seri sebelumnya. Bukan tanpa alasan, tablet satu ini juga didukung dengan prosesor Quad Core 1.5 Ghz dan GPU Mali 400 MP2.

Pengguna bisa memaksimalkan aktivitas dengan tablet satu ini karena sudah dibekali kapasitas RAM 1.5 GB. Untuk dayanya juga tergolong besar karena didukung dengan baterai berkapasitas 4000 mAh. Ukuran layarnya termasuk luas lantaran bentangnya mencapai 7 inci. Hal yang membedakan yakni Samsung menanamkan versi chipset yang tergolong lebih rendah, yaitu Spreadtrum SC8830.

Meskipun kini bisa Anda beli dengan harga mulai dari Rp 1,6 jutaan, ada kelebihan yang ditawarkan oleh Samsung Galaxy Tab J. Kelebihan tersebut terletak pada sektor kamera yang sudah didukung fitur LED flash dan autofocus dengan kualitas 8 MP. Sedangkan di bagian depannya, tablet satu ini sudah menyediakan fitur kamera berukuran 2 MP. Adapun kapasitas penyimpanannya juga cukup besar yakni memori internal 8 GB dan bisa diperluas lagi.

Baca Juga: 8+ Aplikasi Pinjaman Online Tanpa Bunga dan Bunga Relatif Rendah Paling Recommended

Itulah pembahasan tentang daftar harga tablet Samsung murah dibawah 2 juta yang bisa Anda jadikan sebagai referensi. Dengan informasi tersebut, Anda bisa membeli tablet keluaran Samsung yang harganya terjangkau namun kualitasnya tetap unggulan.